Thursday, March 15, 2012

Perpustakaan di Singapur

Intermezzo dikit ya friends,.....

Salah satu yang membuat Bebek cinta Singapur adalah perpustakaan yang bertebaran dimana-mana, bahkan di mall-mall.
Pokoknya di setiap daerah, pasti deh ada perpustakaannya, ....dan nyaman pula....

Selain itu, pelayanan perpustakaannya juga memuaskan banget,....contohnya Bebek baru saja terima email yang mengingatkan untuk mengembalikan buku-buku yang bebek pinjam. Rasanya semua jadi serba mudah deh di Singapur ini.
 
You have requested a daily reminder to be sent to you via email 3 days before your books are due.


The details of your borrowed item(s) are as follows:

1. Vietnam
Acc.No......... Status................................. Days Left
B21401942A On Loan (18 Mar 2012) Due in 3 day(s)

2. Vietnam
Acc.No......... Status................................. Days Left
B21938292C On Loan (18 Mar 2012) Due in 3 day(s)

3. Vietnam
Acc.No......... Status................................. Days Left
B22544691K On Loan (18 Mar 2012) Due in 3 day(s)

4. Vietnam
Acc.No......... Status................................. Days Left
B24471872B On Loan (18 Mar 2012) Due in 3 day(s)


If you have just returned or renewed your library items, please ignore this reminder.You may check your updated account status at http://www.pl.sg/checkyouraccount or call our Hotline at 6332-3255

To renew an item, please access Check My Account at http://www.pl.sg/checkyouraccount

Renewal of Loans:
You will not be able to renew an item if
- you have already renewed it once.
- it has been reserved by another member.

Overdue Policy:
- The Reminder Service only sends reminders up to the due date.
- The Reminder Service is an additional benefit to members.
- The absence of a reminder is not a valid reason for a waiver of fines.


Please send any comments you have on the Reminder Service to helpdesk@nlb.gov.sg.

Do you have any outstanding library fines? Pay them promptly at the nearest library today and be fines-free!


Thank you.

Regards,
NLB Administrator

Please do not reply to this email as it is system generated. If you have
any comments, please send to helpdesk@nlb.gov.sg


Yups,...jadi setiap kali mau traveling, selain cari data lewat internet, kami juga selalu membiasakan diri membaca buku-buku tentang negara yang akan kami tuju.
Dengan begitu, kami bisa lebih memaksimalkan waktu, daya dan dana yang ada,....maklum aja, kami ga pernah ikut tour,....jadinya ya semua harus diputuskan sendiri mau kemana dan mau ngapain....
Kalau ikut tour kan enak tuh, semua sudah terencana :)



 



Wednesday, March 14, 2012

Halong Bay

Senin pagi, Yayang buka jendela, dan kami lihat cuaca diluar penuh kabut,...fiuhhh pantesan dingin banget semalem.

Kami pun mandi, sarapan, dan turun ke lobby untuk booking kamar untuk sekembalinya kami ke Hanoi lagi hari Rabu nanti...dan kami dijanjikan untuk dapat harga yang sama degan rate yang Agoda tawarkan, yaitu US$30/malam untuk superior deluxe room, kemudian kami kembali ke kamar untuk beberes barang.

Jam 8.05, telepon di ruangan hotel berbunyi,..ternyata jemputan kami ke Halong Bay sudah datang. Kami pun turun dan tidak lupa juga menitipkan satu koper ke pihak hotel....(hotel di daerah wisata biasanya memang ada fasilitas seperti ini. Kami ingat dulu waktu ke Belanda, dan kami ke Boxtel untuk menginap di tempat Tiwi, mami cantik yang baik hati, kami juga menitipkan koper segede gajah di hotel Amsterdam..padahal pulangnya kami tidak akan menginap lagi di hotel tersebut,..tapi boleh loh nitipin koper.....)
Pas mau naik bus, Debby dan Rosa melambai-lambai dan berusaha membuka jendela dari salah satu bus yang sudah berjalan,...Bebek langsung tersadar kalau kami belum bertukar nomor telepon maupun alamat email sama sekali, dan sekarang sudah terlambat!

Kami baru akan kembali ke Hanoi lusa malam, sementara mereka sudah harus pulang ke Indonesia besok.

Arrrgghhh semoga saja, ada keajaiban dan kami bisa contact dengan mereka lagi...

Beruntung sekali dari kemarin kami selalu termasuk yang pertama dijemput dari hotel, jadi bus masih kosong dan kami bebas memilih tempat duduk,...mereka yang dijemput terakhir mah sudah harus pasrah dan nerima aja sisa2 tempat yang ada, bahkan ada couple yang sampai harus duduk terpisah *kacian deh luuuu

8.58am, our tour guide, Son, introduce himself. He is funny and chatty,...and dan bahasa Inggrisnya lebih bagus dari Steiner, tour guide kami yang ke Hua Long - Tam Coc kemarin.
Setelah diabsen,...sambil bus mulai menjelajah....Perjalanan memakan waktu 3,5 jam ke Halong City, dan setengah perjalanan, bus berhenti untuk tea time, nyetor toilet, ngelurusin kaki, beli suvenir, dll selama 20 menit...


Dari Halong City, kami naik boat kecil,....seperti boat wisata di Phuket atau Krabi, kemudian boat kecil menuju ke junk boat yang sudah menunggu agag di tengah laut (lihat foto atas - bagian kiri bawah, itu adalah pintu menuju junk boat kami)

Junk Boat yang kami naiki namanya Elizabeth Sail,....begitu memasuki hall di lantai 2 (merangkap ruang makan, ruang nonton tivi dll), kami disambut gulungan handuk kecil hangat, dan segelas teh hangat....

Kemudian kami dibagikan kunci kamar,...kami kebagian kamar 105,....dan walaupun sudah mesen yang queen bed,...ternyata kami dapetnya yang tidur misah gini xixixixi....tapi enak kok kamarnya,...jendela menghadap laut luas *ya iyalahhhh!, dan ada kamar mandinya juga,... kecil, tapi bersih.....lengkap dengan handuk dan peralatan mandinya...
Sesuai instruksi tour leader,.... jam 1 siang kami pun ke ruang makan, untuk makan siang.....makanannya enak-enak dan memuaskan banget. Kami duduk semeja dengan 2 turis Jerman, dan 2 turis Switzerland,...dan karena masih baru (kalau di bus kan duduknya berdua-berdua, jadi masing-masing turis cuma ngobrol dengan teman sebangku, Bebek yah ngobrolnya sama Yayang dong... lah gimana mau kenal?) kami semua masih jaim banget makannya xixixi....
Selesai makan siang,...acara bebas pun dimulai,....tapi kebanyakan kami naik ke deck di lantai 3,....untuk menikmati pemandangan sekitar Halong Bay (Ha = descending; Long = dragon) .....yang konon ditebari lebih dari 3000 lebih pulau-pulau kecil.


Sedikit demi sedikit, para peserta...semua mulai menebar senyum dan bertegur sapa walau hanya 'say hi' :)
dan sekitar jam 2 siang,  dan kami kembali transfer ke boat kecil (boat kecil itu selalu nempel ke Junk Boat),....menuju goa Halong Bay yang merupakan lime stone cave terbesar (334km2) di daerah tersebut, dan dinobatkan sebagai world heritage site oleh UNESCO




 
Selesai mengunjungi Halong Bay Cave,.....perjalanan dilanjutkan menuju  floating village, dan acara selanjutnya adalah kayaking,....
Bebek sih enak,... tinggal duduk manis aja,... sementara si Yayang bertugas mengayuh kayak mengelilingi satu pulau kecil....hehehe

Sorenya, kami sempat beristirahat di kamar sebentar,... kemudian setelah mandi,....kami kembali ke ruang makan untuk makan malam yang juga enak banget,....tapi udah gag niat untuk poto-poto makanan sangking udah kelaparannya.
Kali ini kami duduk semeja dengan turis Malaysia asal Penang (kota yang menjadikan ketek bebek berkuah) yang tinggal di Perth, juga dengan Mike dan Joey (Michael dan Jolene), pasangan asal UK,...yang cocok sekali ngobrol sama si yayang,... secara Mike kerjanya adalah 'chef', dan hobi bola juga,....jadilah mereka berdua cucok ngobrol ngalor ngidul mulai dari menu makanan sampe sepak bola.
Kebetulan lagi, mereka berdua tinggal di kota Bath, yang kebetulan juga pernah kami kunjungi.
Jadinya suasana makan malam kami semarak sekali, karena ngobrolnya nyambung banget.
Mike and Joey, sedang dalam rangka berlibur selama 4 bulan,....2 bulan mereka habiskan di New Zealand, sebulan di Thailand, beberapa hari di Singapur, dan sebulan di Cambodia, Laos dan Vietnam,.... hfff gila asik ya mereka bisa liburan segitu lamanya.....

Si Malaysia cerita kalau Perth di musim panas, suhunya jauh lebih panas dari Penang,... bisa sampai 43C, dan sudah seperti sauna bahkan oven....xixixi, berarti kalau ke Perth di musim panas, ketek Bebek berkuahnya sudah seperti sayur asem dong ya ? *asem bau nya,...asin rasanya :D

Acara ngobrol dilanjutkan di deck sampai jauh malam,...tapi karena bebek gag kuat,... jadinya ya Bebek memilih untuk masup kamar dan tidur deh....zzz...zzzzz.....zzzzzz


Tuesday, March 13, 2012

Hoa Lu & Tam Coc Day Trip

Pagi selesai sarapan, jam 8 kurang sedikit, kami turun lift menuju lobby hotel. Di dalem lift, ada 2 cewek ngomong bahasa Indonesia,...ya langsung deh bebek sok akrab - sok kenal :)

Debby dan Rosa, turis asal Jakarta yang sudah hari ke 6 di Vietnam. Mereka bilang berkat Air Asia, mereka bisa travel melihat negara lain walaupun sementara hanya sekitaran Asia. Hidup Air Asia *Bebek baru dua kali naik Air Asia :)

Sayangnya, ternyata kami beda travel, walaupun sebetulnya tujuan hari itu sama : Hoa Lu dan Tam Coc Day Trip (di Hanoi banyak operator yang menawarkan tour lokal), jadi kami gag bisa ngobrol banyak karena bus yang menjemput kami sudah datang.

Hoa Lu is 40 minutes by bus from Hanoi, historical area in Hanoi, dulunya capital of Vietnam.

Selesai wisata ke Hoa Lu, kami dibawa ke satu restoran lokal,....boleh makan sepuasnya,....sayangnya makanannya ancur minah banget,... tapi ya namanya gag bayar lagi,... terpaksa hajar bleh aja dari pada kelaperan.
Kami satu meja dengan turis Jerman dan Australia,...hebat deh mereka, masih muda muda (baca : masih sekolah)...ke Vietnam dalam rangka volunteer work untuk anak-anak cacat di Vietnam,... atas biaya sendiri!
si Jerman bilang, dia ngumpulin duit dengan kerja selama liburan musim panas,....dan di Vietnam dia tinggal di back packer hostel seharga US$5/malam...ckckckckck.....salut!!

Selesai makan siang, perjalanan dilanjutkan lagi menuju Tam Coc, daerah pinggiran yang masih sangat asri. Di Tam Coc, kami naik perahu yang dikayuh wanita-wanita tua,...duh kasihan deh lihatnya,.. tapi mereka kuat kuat loh,.... 

Tour guide kami, lucu juga siy,... selama mengarungi sungai,... dia nyanyi-nyanyi pakai bahasa Vietnam,...trus nyuruh kami nyanyi lagu negara masing-masing...:)
 Jam 5 sore, acara selesai,....perjalanan balik ke Hanoi cukup padat,...kondisi jalanan hancur,....bechek, *gag ada ojhek....duhhh pokoknya sengsara banget deh....
Makanya seneng banget begitu sampe Hanoi lagi,.....kami diturunkan di depan hotel,.....kemudian setelah mandi dan beristirahat sebentar, kami balik ke restoran kemarin *lagi untuk makan malam.....

Abis makan malem, balik hotel, langung tepar.....

Tuesday, March 06, 2012

Northern Vietnam



Terakhir kami ke southern dan central Vietnam bulan Oktober 2011. Kali ini, Vietnam trip kedua untuk Bebek, dan ketiga untuk Yayang,...kami putuskan ke northern area untuk menuntaskan Vietnam trip kami. Untuk itu, Hanoi menjadi kota tempat kami mendarat dan menjadi pusat seluruh perjalanan kami kali ini,....

Dua hal yang menyenangkan kalau jalan-jalan ke Vietnam adalah :

Pertama : Vietnam Dong, mata uang Vietnam lebih rendah dari Rupiah,....
Saat ini, 1 SGD setara dengan Rp.7.100, atau VND 16.000, ternyata ada juga yah negara yang mata uangnya lebih parah dari Indonesia ;)

Kedua : Wifi dimana-mana...hampir semua hotel dan restoran di Vietnam menyediakan fasilitas wifi,.. Sayangnya Facebook dilarang dan diblok pemerintah Vietnam, jadi ya teteup aja Bebek gag bisa jualan :(

Kami tiba di Hanoi hari Sabtu 3 Maret 2012, sekitar jam 2 siang,...dan tiba di Asian Ruby Hotel yang kami booking lewat 'Agoda' sekitar jam 3.30sore. Selesai urusan check in hotel dan booking Hoa Lu - Tam Coc dan Halong Bay - Catba Island tour (kami deal langsung dengan hotel untuk kedua tour ini seharga US$400 untuk kami berdua), maka urusan selanjutnya adalah urusan perut.....

Menu pertama yang kami cari adalah 'pho' dan 'spring roll'...wah cocok banget deh dengan cuaca dingin,...ditambah minumnya jas`mine green tea with ginger dan lemon,...sukses menghangatkan perut kami berdua.




Balik ke hotel untuk mandi dan istirahat,...malemnya kami balik lagi ke restoran yang sama. Menu makan malam yang kami pilih :


Papaya salad : versi lain papaya salad nya Thailand,...enak juga, walau Bebek prefer versi Thailand yang lebih pedes dan asem....
Mussel soup : wanginya aja sudah menggoda sekali,... sampe bule Perancis yang duduk di sebelah kami nanyain ke kami apa namanya....Rasanya? Wow enak bangettttt
Nasi Goreng seafood : pas lihat warnanya kuning, Bebek sudah gag semangat, tapi begitu makan ya gag bisa berhenti :)
Puwas banget makan di restoran ini,...pantesan rame terus...


Balik hotel setelah beli beberapa botol air mineral, trus tidur buat persiapan tour keesokan harinya....