Tuesday, May 22, 2007

"Harapan buat si Botak"


Kemaren sempet baca berita kesehatan di salah satu website, ada kabar gembira buat orang-orang mengalami “kebotakan” akibat penipisan rambut. Ada sebuah percobaan yang dilakukan oleh sekelompok tim peneliti dari Universitas Pennsylvania, AS, telah membuktikan pertumbuhan rambut bisa dirangsang hanya dengan menggunakan satu gen tunggal. Dalam risetnya, para peneliti tersebut menemukan gen yang sangat pentingdalam penyembuhan luka yang di sebut gen “WNT”. Ternyata gen ini juga berperan dalam produksi “folikel” rambut. Percobaan dilakukan pada tikus, peneliti menghilangkan sebagian lapisan kulit (epidermis) sehingga sel di area itu menjadi aktif termasuk juga pertumbuhan folikel rambut. Ketika gen “wnt” dihambat, tidak ada folikel rambut yang dihasilkan. Sebaliknya saat gen “wnt” ditingkatkan maka produksi folikel rambut juga meningkat, demikian juga permukaan kulit yang disayat tumbuh normal seperti kulit di sekitarnya.

Ternyata didalam kepala kita terdapat 100.000 folikel rambut yang berbentuk seperti kantong yang tumbuh ke dalam “dermis”, dari setiap folikel tersebut tumbuh helai-helai rambut. Nah….folikel tersebut diproduksi pada saat manusia masih berbentuk “embrio” di dalam kandungan. Mangkanya saat bayi di dalam kandungan, si ibu tuh harus “cukup” makan makanan yang bergizi supaya segala pertumbuhan termasuk pembentukan folikel ini berjalan dengan baik karena ada beberapa “pakar” yang berpendapat folikel tidak bisa diperbaiki lagi setelah manusia dilahirkan.

Namun setelah berita tentang keberhasilan dari para peneliti di Pennsylvania dipublikasikan dalam jurnal Nature, tim peneliti mengatakan hasil tersebut akan membuka jendela baru, bukan hanya untuk mengatasi kebotakan, tetapi juga regenerasi dalam pengobatan luka.

No comments:

Post a Comment