Monday, January 22, 2007

"Yoga"

Ada cara yang lebih mudah untuk menurunkan berat badan, begitu judul sebuah artikel di sebuah majalah. Setelah aku baca, ternyata artikel itu menulis tentang bagaimana "yoga" dapat menolong kita untuk menurunkan berat badan.

Kita mungkin berpikir kalau yoga itu adalah ajaran baru yang berbau mistik, tetapi kalau kita melihat hasil riset dari Amerika kita pasti berubah pikiran. Dari riset tersebut dilaporkan bahwa orang yang berumur 45 sampai 55 tahun yang berlatih yoga secara teratur dapat mengurangi efek penuaan, dan untuk mereka yang kelebihan berat badan lebih mudah turun berat badannya kalau berlatih yoga.

Anehnya cuma ada sedikit orang yang mau berlatih yoga untuk membakar "lemak", penelitian juga menunjukkan bahwa yoga selain menyehatkan juga mengajarkan disiplin yang dapat diterapkan dalam berbagai kegiatan sehari-hari.

Kalau tahu latihan yoga bisa bikin badan sehat dan juga melatih disiplin, bagus kali kalau olah raga ini diajarkan di penjara-penjara di seluruh dunia. Jadi para penjahat yang ada di sana selain sehat secara fisik juga sehat rohaninya, da diharapkan tidak mengulangi perbuatan jahatnya lagi. Soalnya aku juga pernah denger kalau berlatih yoga juga sebenernya melatih untuk mengontrol "emosi" dalam diri kita. Gimana bener nggak .......?????

No comments:

Post a Comment