Sunday, December 24, 2006

Minggu, 24 Desember 2006

Hari ini kita pergi ke pasar lagi, mau beli “pisang” dan beberapa bumbu masak yang masih kurang buat masak besok. Satu hari sebelum hari “besar” rasanya jadi “nervous” gitu, ada perasaan cemas kalau nggak bisa menyelesaikan makanan yang dipesan tepat waktu. Bisa-bisa acara Natal di gereja besok berantakan deh, dan panitia juga jadi malu aduh bener-bener stress deh.

Sampai hari ini sudah lebih dari 70 persen persiapan untuk masak selesai, rencananya sore ini aku mau mulai masak rendangnya dulu. Masak rendang tuh nggak gampang, apalagi masak untuk 350 orang. Daging sapi yang kita butuhin tuh lebih dari 25 kilo, dari labelnya aku tahu kalau daging itu dari Brazil (kirain dari Malaysia). Motongin daging segitu banyak memang nggak gampang, maunya sih ukurannya sama semuanya tapi nggak bisa tuh, ada yang besar dan ada juga yang kecil. Kita punya satu penggorengan yang besar, cukup untuk masak 200-an potong daging sekaligus. Setelah di hitung-hitung, untuk yang pedas kita harus masak dua kali (masing-masing 200-an potong) jadi total sekitar 400 potong lebih. Untuk yang tidak pedas panitia minta disiapkan sekitar 50 potong, tapi kita masak sekitar 70-an potong buat jaga-jaga.

Masak rendang selesai sekitar jam 10 malam, Lita dan Minah yang tugasnya goreng kerupuk dan kentang selesai jam sebelesan malam. Habis itu semua tidur, rencananya besok jam 5 pagi aku mau bangun dan masak, sambel goreng kentang, cah buncis dan sup baso sapi. Semuanya harus selesai sebelum jam 9 pagi, wah bener-bener satu perjuangan yang berat……he…he….he…. Bantu doa yah biar semuanya selsai dengan baik.

No comments:

Post a Comment